PARIGI MOUTONG – Wakil Bupati Parigi Moutong, Badrun Nggai, mengukuhkan pengurus Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Sub Rayon 6 Motalabongka periode 2020-2023.
Wabup mengukuhkan sebanyak 16 Kepala Sekolah SMP, mulai dari masing-masing wilayah diantaranya Kecataman Moutong, Taopa, Bolano Lambunu, Bolano dan Kecamatan Ongka.
Melalui sambutannya, Wabup mengapresiasi adanya pembentukan organisasi MKKS Sub Rayon 6. Ia berharap, dengan adanya organisasi ini, ada uluran tangan dari kepengurusan MKKS.
Kepada Disdikbud, Wabup meminta harus lebih meningkatkan mutu serta kualitas kerja dari semua para kepala sekolah maupun guru disekolah.
“Adanya organisasi MKKS ini diharapkan bisa menguasai IT serta mampu mengaplikasikan computer. Karena, dalam masa globalisasi saat ini, baik kepala sekolah maupun guru dituntut harus bisa mengoperasikan komputer. Ini sangat bermanfaat, apalagi dalam pandemi Covid19, banyak kegiatan kegiatan dilaksanakan lewat aplikasi Zoom Metting,” tuturnya.
Terkait bagaimana cara menggunakan dana BOS dan DAK dengan adanya organisasi MKKS, harus saling mengingatkan.
“Kita harus cepat memikirkan apa yang dapat harus kita lakukan dan jangan sampai terjadi hal hal yang tidak di inginkan dengan penggunaan dana DAK dan BOS,”.
Selaku pimpinan daerah, dirinya hanya mengingatkan jangan sampai penggunaan dana BOS dan DAK menjerumuskan pengelola ke BPK.