PARIGI MOUTONG – PT PLN berencana bakal melakukan pemadaman listrik secara bergiliran. Langkah ini dilakukan menyusul rencana perbaikan transmisi Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) yang nyaris roboh disejumlah titik.
Manager Jaringan Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Palu, Reky Paranoan mengatakan, pemadaman listrik bergilir terpaksa harus dilakukan selama proses pengerjaan demi keselamatan para pekerja.
“Terpaksa langkah pemadaman bergilir dilakukan agar proses pekerjaan tidak membahayakan keselamatan petugas di lapangan,” ujar Reky seperti dilansir Songulara.com dari antaranews.com, Kamis (8/10).
Kata dia, salah satu tower SUTET yang menyuplai aliran listrik ke Gardu Induk (GI) Binangga di wilayah Parigi kondisinya nyaris roboh, karena dinding tebing di sekitarnya terjadi longsor di kilometer 10 jalur Toboli-Tawaeli.
PLN melalui unit transmisi katanya, melakukan tindakan darurat guna meminimalisir terjadinya kemungkinan-kemungkinan buruk. Pihaknya tengah membuat tower darurat yang dialihkan ke tower tersebut agar suplai listrik ke wilayah Parigi dan sekitarnya tetap terpenuhi.
Pemberlakuan pemadaman listrik bergilir akibat pengerjaan dan pemeliharaan pada tower 79 kebun kopi diproyeksikan berlangsung selama tiga hari, dimulai dari tanggal 8 hingga 10 Oktober.