PARIGI MOUTONG- Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (DPUPRP) Parigi Moutong bakal melakukan pembenahan sejumlah ruas jalan dibeberapa titik, dalam waktu dekat.
Kepala DPUPRP Parigi Moutong, melalui Kabid Bina Marga, Hendra Bangsawan mengatakan, kurang lebih tujuh ruas yang akan segera dibenahi tahun ini juga. Kegiatan pembenahan berupa peningkatan jalan tersebut menggunakan pembiayaan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah – Perubahan (APBD-P) tahun 2017.
“Saat ini penetapan pemenang tender pekerjaan sudah dilakukan. Tinggal menunggu beberapa proses administrasi lagi, pekerjaan akan segera dimulakan,” kata Hendra kepada Songulara, Rabu (25/10).
Tujuh ruas jalan yang dibenahi diantaranya ruas jalan Kertasari-Geri Bawah-Suli Indah-Jalan Boulevard sepanjang 3,8 kilometer, peningkatan jalan Desa Purwosari sepanjang 750 meter. Peningkatan ruas jalan Masari sepanjang 1 kilometer.
Kemudian peningkatan ruas jalan Mensung-Tinombala sepanjang 2,5 kilometer, peningkatan ruas jalan Bolano-Bajo sepanjang 3 kilometer, peningkatan ruas jalan Wanamukti-Palapi sepanjang 3,5 kilometer serta peningkatan ruas jalan Beringin Jaya-Wanamukti sepanjang 1,4 kilometer.
Pembenahan sejumlah ruas jalan ini katanya, merupakan hasil perencanaan pihaknya tahun ini. Ruas-ruas tersebut katanya semua dalam kondisi rusak parah.
Diakuinya, masih ada banyak ruas jalan yang mengalami kondisi serupa, termasuk ada beberapa ruas jalan yang masuk dalam perencanaan pihaknya untuk dikerjakan tahun ini. Hanya saja belum semua mampu terakomodir karena anggaran yang tersedia belum memadai.
“Pastinya sejumlah usulan yang sudah pernah masuk dan sudah melalui proses perencanaan namun belum dikerjakan, akan tetap menjadi fokus kami kedepan. Termasuk akan mengupayakan pengerjaannya dengan pembiayaan pusat. Sebab untuk mengakomodir seluruh kegiatan itu menggunakan dana daerah masih sangat terbatas,” terangnya.FAIZ