PARIGI MOUTONG – Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Parigi Moutong telah menerima jumlah kuota perekrutan CPNS dan P3K tahun 2021.
Kepala BKPSDM Parigi Moutong, Ahmad Saiful mengaku telah menerima kuota rekruitmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Kontrak dengan Perjanjian Kerja (P3K) yang sebelumnya telah diusulkan pada tahun ini.
Jokowi : Kokohkan Nilai Pancasila dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara
“Kami sudah menerima kuota penerimaan CPNS dan P3K beberapa hari yang lalu,” kata Ahmad Saiful, Selasa (1/6).
Sesuai kuota yang masuk katanya, penerimaan P3K akan dilakukan pada tenaga guru, kesehatan dan tehnis.
Formasi penerimaan lanjut dia lebih besar pada tenaga pengajar (guru). Dari total 2500 kuota, 2.334 orang merupakan tenaga guru diantaranya 1.200 guru SD, dan sisanya untuk tenaga pengajar di SMP dengan beragam mata pelajaran.
Sedangkan untuk perekrutan CPNS, hanya dilakukan untuk tenaga kesahatan dan tehnis.
Ditanyakan soal kapan pelaksanaan rekruitmen, Saiful mengatakan masih menunggu penjadwalan dari pusat.
“Kita masih menunggu jadwalnya, saat ini kami baru sebatas menerima draft tentang pelaksanaan rekruitmen, sedangkan untuk kepastian kapan prosesnya belum ada,” katanya.