PARIGI MOUTONG – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda), Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Brigadir Jenderal (Brigjen) Pol Lukman Wahyu Hariyanto, mengajak anak-anak Komunitas Adat Terpencil (KAT) Suku Lauje untuk ikut berpartisipasi membangun bangsa lewat jalur kepolisian.
“Ada yang mau masuk Polisi?” tanya Brigjen Lukman, saat memberikan briefing kepada anak-anak KAT di rujab Bupati Parigi Moutong, Sabtu (14/9).
Menurut Lukman, jika berminat masuk pendidikan kepolisian, anak-anak KAT, harus mempersiapkan fisik sebaik mungkin, agar bisa mengikuti proses pendidikan dengan baik.
“Selain fisik yang baik, ada tiga hal yang juga perlu dimiliki, yang pertama adalah kejujuran, jujur pada diri sendiri maupun kepada Tuhan. Yang kedua adalah, memiliki rasa tanggung jawab, pekerjaaan apapun yang dilakukan, kita harus punya rasa tanggung jawab. Yang ketiga adalah peduli, peduli kepada sesama, merupakan hal mutlak yang harus dimiliki,” jelas mantan Kapolda Sulbar dan Wakapolda Kaltim itu.
Sebelumnya Brigjen Lukman, yang merupakan Alumni Akpol angkatan 1985 ini sempat melakukan pembicaraan dengan Bupati Parigi Moutong, H Samsurizal Tombolotutu, di ruang tamu rujab bupati. Turut hadir dalam kunjungan Kapolda, Dir Binmas, Kombes Pol Moh Najib, dan Kapolres Parigi Moutong, AKBP Zulham Effendi Lubis. Sementara Bupati Parigi Moutong didampingi oleh Kadis Kominfo, Hamka Lagala dan Kabag Humas Setda, Syamsu Nadjamudin.