Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
  • Login
  • DAERAH
  • NASIONAL
  • PERISTIWA
  • PENDIDIKAN
  • EKONOMI
  • SPORT
  • LAINNYA
    • Kesehatan
    • Unik
    • Pariwisata
Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
Home Daerah

Fokus Ke Pertanian, Bupati Erwin Burase Tegaskan Pembahasan Tambang Belum Prioritas

Redaksi Songulara by Redaksi Songulara
9 Desember 2025
A A
Fokus Ke Pertanian, Bupati Erwin Burase Tegaskan Pembahasan Tambang Belum Prioritas

Bupati Parigi Moutong, Erwin Burase pada kegiatan penanaman perdana dan penyerahan bibit durian 2025 di Kecamatan Taopa, Selasa (9/12). (FOTO: ALDI/IST)

PARIGI MOUTONG – Bupati Parigi Moutong, Erwin Burase menegaskan bahwa pembahasan pertambangan di daerahnya belum menjadi prioritas. Ia meminta seluruh pihak menunda wacana tambang sampai ada kajian akademis dan analisis dampak lingkungan yang memadai. Pernyataan tersebut ia sampaikan saat kegiatan penanaman perdana dan penyerahan bibit durian 2025 di Kecamatan Taopa, Selasa (9/12).

Menurut Erwin, pemerintah daerah saat ini ingin fokus pada sektor pertanian dan perkebunan, terutama penguatan komoditas durian.

“Jangan dulu bicara tambang ke saya. Kita benahi dulu sektor durian ini. Tambang bisa dikaji, tapi harus melalui kajian akademis dan dampak lingkungan yang mendalam,” tegasnya.

Baca Juga

Kekeringan Sebabkan 3.000 Hektare Sawah di Parigi Moutong Gagal Tanam

Pelantikan KADIN Parigi Moutong, Bupati Tekankan Fondasi Ekonomi Tangguh dan Berkelanjutan

Bupati Erwin Burase Dorong Perluasan Asuransi Nelayan

Untuk persiapan kajian lingkungan, ia mengungkapkan bahwa Pemda Parigi Moutong telah bekerja sama dengan Universitas Padjadjaran (Unpad) dalam penelitian kandungan mineral serta analisis dampak lingkungan di wilayah yang berpotensi menjadi lokasi tambang. Kerja sama ini juga mencakup riset penyakit tanaman kakao dan durian, serta komoditas perkebunan lainnya.

Upaya penguatan kapasitas sumber daya manusia juga dilakukan dengan rencana mengirimkan 30 pelajar asal Parigi Moutong ke Fakultas Geologi Unpad yang seluruh biaya pendidikan akan ditanggung pemerintah daerah.

Bupati Erwin juga menyampaikan bahwa keterbatasan APBD, yang sebagian besar terserap untuk belanja pegawai hingga Rp1,1 triliun dari total Rp1,7 triliun, membuat pemerintah harus menetapkan prioritas pembangunan secara ketat. Dengan anggaran terbatas tersebut, kajian dan perencanaan pertambangan dianggap belum mendesak dibanding penguatan sektor pertanian yang menopang ekonomi masyarakat.*

Tags: Bupati Erwin BurasedurianPerkebunanPertambanganPertanianUnpad
ShareTweet
Previous Post

Bupati Erwin Burase: Durian Parigi Moutong Berpeluang Jadi Komoditas Ekspor Unggulan

Next Post

LMP Parigi Moutong dan BNN Perkuat Sinergi Perangi Narkoba

Artikel Lainnya

Kekeringan Sebabkan 3.000 Hektare Sawah di Parigi Moutong Gagal Tanam

Kekeringan Sebabkan 3.000 Hektare Sawah di Parigi Moutong Gagal Tanam

28 Januari 2026
Rapat Bersama Gubernur, Pemkab Parigi Moutong Bahas Persiapan Kunjungan Menteri Transmigrasi

Rapat Bersama Gubernur, Pemkab Parigi Moutong Bahas Persiapan Kunjungan Menteri Transmigrasi

26 Januari 2026
Muhammad Basuki Soroti Pelayanan RSUD Anuntaloko akibat Kekosongan Obat Dasar

DPRD Soroti Minimnya Kehadiran OPD dalam Pembahasan LHP BPK

26 Januari 2026
Pansus LHP BPK Dibentuk, DPRD Parigi Moutong Targetkan Pembahasan Tepat Waktu

Pansus LHP BPK Dibentuk, DPRD Parigi Moutong Targetkan Pembahasan Tepat Waktu

26 Januari 2026
DPRD Parigi Moutong Soroti Bangunan SIKIM yang Terbengkalai di Avulua

Pemkab Parigi Moutong Rencanakan Revitalisasi SIKIM Avolua

26 Januari 2026
Kadin Parigi Moutong Dilantik, Fokus Gerakan Satu Rumah Satu Pengusaha

Kadin Parigi Moutong Dilantik, Fokus Gerakan Satu Rumah Satu Pengusaha

24 Januari 2026

Comments 2

  1. Ping-balik: LMP Parigi Moutong dan BNN Perkuat Sinergi Perangi Narkoba - Songulara
  2. Ping-balik: Dorong Ekonomi Kreatif, Dekranasda Parigi Moutong Launching Motif Budaya Khas Daerah - Songulara

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkini

Kekeringan Sebabkan 3.000 Hektare Sawah di Parigi Moutong Gagal Tanam

Kekeringan Sebabkan 3.000 Hektare Sawah di Parigi Moutong Gagal Tanam

28 Januari 2026
Rapat Bersama Gubernur, Pemkab Parigi Moutong Bahas Persiapan Kunjungan Menteri Transmigrasi

Rapat Bersama Gubernur, Pemkab Parigi Moutong Bahas Persiapan Kunjungan Menteri Transmigrasi

26 Januari 2026
Muhammad Basuki Soroti Pelayanan RSUD Anuntaloko akibat Kekosongan Obat Dasar

DPRD Soroti Minimnya Kehadiran OPD dalam Pembahasan LHP BPK

26 Januari 2026

Terpopuler

  • Januari 2026, 851 PPPK Paruh Waktu Parigi Moutong Segera Dilantik

    Januari 2026, 851 PPPK Paruh Waktu Parigi Moutong Segera Dilantik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pelantikan KADIN Parigi Moutong, Bupati Tekankan Fondasi Ekonomi Tangguh dan Berkelanjutan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bupati Erwin Burase Dorong Perluasan Asuransi Nelayan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Residivis Curanmor dan Ternak Sapi Dibekuk Tim Resmob Polres Parigi Moutong

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Puskesmas Torue Belum Rampung, Bupati Ancam Putus Kontrak

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
FOLLOW US

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In