Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
  • Login
  • DAERAH
  • NASIONAL
  • PERISTIWA
  • PENDIDIKAN
  • EKONOMI
  • SPORT
  • LAINNYA
    • Kesehatan
    • Unik
    • Pariwisata
Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
Home Daerah

Bappelitbangda Parigi Moutong Buka Lomba Krenova 2025, Hadiah Total Rp40 Juta Menanti

Redaksi Songulara by Redaksi Songulara
10 Oktober 2025
A A
Bappelitbangda Parigi Moutong Buka Lomba Krenova 2025, Hadiah Total Rp40 Juta Menanti

Kepala Bappelitbangda Parigi Moutong, Irwan. IST

PARIGI MOUTONG – Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong melalui Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) kembali menggelar Lomba Kreasi dan Inovasi Daerah (Krenova) 2025.

Ajang tahunan ini menyiapkan total hadiah sebesar Rp40 juta bagi para peserta dengan ide dan karya inovatif terbaik.

Kepala Bappelitbangda Parigi Moutong, Irwan, mengatakan Krenova menjadi wujud komitmen pemerintah daerah dalam mendorong lahirnya inovasi dari masyarakat maupun aparatur sipil negara (ASN).

Baca Juga

Pemda Parigi Moutong Rancang Pendidikan Gratis Bidang Geologi Bersama Unpad

Bersama Unpad, Parigi Moutong Mulai Pemetaan Sumber Daya Mineral

Zulfinasran: Pemda Parigi Moutong Fokus Perkuat Ekonomi Desa Lewat Ekosistem Distribusi Pangan

“Bentuk dukungan kami terhadap kemajuan daerah salah satunya melalui lomba Krenova. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun,” ujarnya, Jumat (10/10).

Menurut Irwan, lomba ini tidak hanya mencari pemenang, tetapi juga menjadi ruang bagi masyarakat dan ASN untuk menyalurkan gagasan kreatif yang bermanfaat bagi pembangunan daerah.

“Lomba Krenova merupakan upaya memotivasi serta menggali potensi inovasi, baik dari individu, kelompok, maupun organisasi,” tambahnya.

Dua Fokus Utama

Kegiatan Krenova 2025 terbagi menjadi dua fokus utama, yaitu:

  1. Kreativitas dan Inovasi Masyarakat
  2. Lomba Inovasi Pelayanan Publik bagi ASN dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD)

Pemerintah daerah mendorong setiap OPD untuk menghadirkan inovasi yang mampu mempercepat, mempermudah, dan memperbaiki kualitas pelayanan publik kepada masyarakat.

Kategori dan Bidang Lomba

Lomba ini terbuka untuk berbagai kalangan, mulai dari:

  • Pelajar SLTP dan SLTA sederajat
  • Perguruan tinggi
  • Kecamatan dan desa
  • Masyarakat umum, baik individu maupun kelompok

Karya yang diajukan harus memiliki nilai tambah, mudah diterapkan, berbasis bahan lokal, ramah lingkungan, serta berpotensi berkelanjutan dan dikomersialisasikan.

Adapun bidang inovasi yang dilombakan mencakup:

  1. Agribisnis dan Pangan
  2. Kesehatan, Obat-obatan, dan Kosmetik
  3. Rekayasa Teknologi dan Manufaktur
  4. Kerajinan dan Industri Kreatif
  5. Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat berbasis Revolusi Industri 4.0
  6. Pencegahan dan Penanggulangan Stunting

Pendaftaran dan Seleksi

Pendaftaran dibuka sejak 4 Juli hingga 4 November 2025. Peserta dapat mengirimkan proposal inovasi dalam bentuk soft copy dan hard copy sebanyak empat eksemplar ke:

Bappelitbangda Kabupaten Parigi Moutong
Jl. S. Pakabata, Kelurahan Bambalemo, Kode Pos 94471
atau melalui email: litbangbappeda627@gmail.com

Penilaian dilakukan melalui tiga tahap, yakni administrasi, verifikasi dan presentasi, serta penilaian lapangan (fact finding).

Irwan menambahkan, kegiatan ini terselenggara atas dukungan Bank Sulteng dan BPJS Kesehatan.

“Kami berharap kegiatan ini menjadi wadah bagi masyarakat dan ASN untuk berkontribusi nyata melalui karya dan ide kreatif demi kemajuan Parigi Moutong,” pungkasnya.*

Tags: BappelitbangdaKrenova
ShareTweet
Previous Post

Sekda Parigi Moutong Audiensi ke Bapanas, Tawarkan Digitalisasi Distribusi Pangan

Next Post

Bupati Parigi Moutong Cabut Usulan Wilayah Pertambangan

Artikel Lainnya

Di Panen Raya Jagung, Bupati Parigi Moutong Instruksikan OPD Siapkan Dukungan

Di Panen Raya Jagung, Bupati Parigi Moutong Instruksikan OPD Siapkan Dukungan

8 Januari 2026
Golkar Parigi Moutong Bagikan Sembako, Erwin Burase : Kedepan akan Ditingkatkan

Golkar Parigi Moutong Bagikan Sembako, Erwin Burase :  Kedepan akan Ditingkatkan

8 Januari 2026
Pemkab Parigi Moutong Salurkan Hibah Keagamaan kepada 21 Pondok Pesantren

Pemkab Parigi Moutong Salurkan Bantuan kepada 21 Pondok Pesantren

30 Desember 2025
Erwin Burase Target Golkar Raih 10 Kursi DPRD

Erwin Burase Target Golkar Raih 10 Kursi DPRD

19 Desember 2025
Dorong Ekonomi Kreatif, Dekranasda Parigi Moutong Launching Motif Budaya Khas Daerah

Dorong Ekonomi Kreatif, Dekranasda Parigi Moutong Launching Motif Budaya Khas Daerah

17 Desember 2025
LMP Parigi Moutong dan BNN Perkuat Sinergi Perangi Narkoba

LMP Parigi Moutong dan BNN Perkuat Sinergi Perangi Narkoba

13 Desember 2025

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkini

Di Panen Raya Jagung, Bupati Parigi Moutong Instruksikan OPD Siapkan Dukungan

Di Panen Raya Jagung, Bupati Parigi Moutong Instruksikan OPD Siapkan Dukungan

8 Januari 2026
Golkar Parigi Moutong Bagikan Sembako, Erwin Burase : Kedepan akan Ditingkatkan

Golkar Parigi Moutong Bagikan Sembako, Erwin Burase :  Kedepan akan Ditingkatkan

8 Januari 2026
Pemkab Parigi Moutong Salurkan Hibah Keagamaan kepada 21 Pondok Pesantren

Pemkab Parigi Moutong Salurkan Bantuan kepada 21 Pondok Pesantren

30 Desember 2025

Terpopuler

  • Golkar Parigi Moutong Bagikan Sembako, Erwin Burase : Kedepan akan Ditingkatkan

    Golkar Parigi Moutong Bagikan Sembako, Erwin Burase :  Kedepan akan Ditingkatkan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Di Panen Raya Jagung, Bupati Parigi Moutong Instruksikan OPD Siapkan Dukungan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • DPRD Parigi Moutong Lakukan Evaluasi Penggunaan Dana CSR

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemkab Parigi Moutong Salurkan Bantuan kepada 21 Pondok Pesantren

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Chatbot for Education: Use Cases, Benefits, Examples Freshchat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
FOLLOW US

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In