Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
  • Login
  • DAERAH
  • NASIONAL
  • PERISTIWA
  • PENDIDIKAN
  • EKONOMI
  • SPORT
  • LAINNYA
    • Kesehatan
    • Unik
    • Pariwisata
Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
Home Daerah

Bupati Erwin Burase Ingatkan Kades Transparan Kelola Anggaran dan Program Pembangunan

Redaksi Songulara by Redaksi Songulara
5 September 2025
A A
Bupati Erwin Burase Ingatkan Kades Transparan Kelola Anggaran dan Program Pembangunan

Bupati Parigi Moutong, H. Erwin Burase. (Foto: IST)

PARIGI MOUTONG, songulara.com – Bupati Parigi Moutong, Erwin Burase, menegaskan pentingnya keterbukaan para Kepala Desa (Kades) dalam pengelolaan anggaran maupun pelaksanaan program pembangunan. Menurutnya, transparansi mutlak dilakukan agar masyarakat mengetahui kondisi riil dan tidak salah paham terhadap kebijakan pemerintah.

“Kepala desa wajib transparan, baik dalam perencanaan, penganggaran, maupun pelaksanaan kegiatan. Jangan ada yang ditutup-tutupi, masyarakat harus tahu kondisi yang sebenarnya,” ujar Erwin Burase disela-sela peluncuran program pelayanan Administrasi Kependudukan di Kecamatan Toribulu, Kamis (4/9).

Erwin menyebut, banyak laporan masyarakat yang masuk karena ketidakpuasan terhadap kinerja Kades, salah satunya akibat kurangnya keterbukaan. Ia mencontohkan kondisi APBD Parigi Moutong tahun 2026 yang diproyeksikan Rp1,5 triliun, namun lebih dari Rp1,4 triliun sudah terserap untuk belanja wajib. Dari jumlah itu, sekitar Rp900 miliar dialokasikan untuk gaji ASN, Rp131 miliar untuk operasional ASN, Rp269 miliar untuk gaji PPPK, serta hampir Rp500 miliar untuk dana desa, BPJS, dan kewajiban lainnya.

“Makanya saya minta kita terbuka ke masyarakat. Kalau anggaran terbatas, jelaskan secara apa adanya. Jangan biarkan masyarakat salah paham,” tegasnya.

Baca Juga

Bupati Parigi Moutong Cabut Usulan Wilayah Pertambangan

Harga Pangan Terkendali, Petani Sejahtera: Gubernur Sulteng Puji Inovasi Sekda Parigi Moutong

Disnakertrans Parigi Moutong Buka Program Magang dan Kerja ke Jepang, Kuota 25 Peserta

Erwin juga mengingatkan, dana desa yang jumlahnya hampir setengah triliun rupiah tiap tahun harus dikelola secara akuntabel serta dilaporkan rutin.

“Kalau masyarakat diajak bicara sejak awal, tidak akan muncul kecurigaan. Justru masyarakat bisa ikut mengawasi agar pembangunan sesuai kebutuhan,” jelasnya.

Lebih jauh, Erwin juga menyinggung rencana pelimpahan sebagian kewenangan ke camat melalui skema Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN). Dengan begitu, sejumlah layanan publik dapat dilakukan di kecamatan tanpa harus ditangani langsung oleh kabupaten.

“Kalau pelayanan makin dekat, masyarakat akan lebih puas. Begitu juga dengan transparansi anggaran, jika camat diberi kewenangan, maka keterbukaan harus tetap dijaga, dari kabupaten sampai desa,” ujarnya.*

Tags: Bupati Erwin BuraseDana DesaErwin BuraseKadesParigi Moutong
ShareTweet
Previous Post

Bupati Erwin Burase: Urus KTP Kini Bisa di Kantor Kecamatan Lewat Program Jemput Bola

Next Post

Bupati Erwin Burase: Jika Distribusi Gas LPG Gratis Tidak Sesuai Data, Laporkan!

ArtikelLainnya

Bupati Parigi Moutong Cabut Usulan Wilayah Pertambangan

Bupati Parigi Moutong Cabut Usulan Wilayah Pertambangan

11 Oktober 2025
Sekda Parigi Moutong Audiensi ke Bapanas, Tawarkan Digitalisasi Distribusi Pangan

Sekda Parigi Moutong Audiensi ke Bapanas, Tawarkan Digitalisasi Distribusi Pangan

10 Oktober 2025
Kejati Sulteng Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Korupsi Tiga Ruas Jalan di Parigi Moutong

Kejati Sulteng Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Korupsi Tiga Ruas Jalan di Parigi Moutong

9 Oktober 2025
Parigi Moutong Sumbang 40 Persen Ekspor Durian Sulteng, Bapenda Siapkan Data untuk DBH

Parigi Moutong Sumbang 40 Persen Ekspor Durian Sulteng, Bapenda Siapkan Data untuk DBH

9 Oktober 2025
Muhammad Basuki Soroti Pelayanan RSUD Anuntaloko akibat Kekosongan Obat Dasar

Muhammad Basuki Soroti Pelayanan RSUD Anuntaloko akibat Kekosongan Obat Dasar

7 Oktober 2025
KADIN Parigi Moutong Desak Pemprov Sulteng Susun Regulasi Durian untuk Dongkrak PAD

KADIN Parigi Moutong Desak Pemprov Sulteng Susun Regulasi Durian untuk Dongkrak PAD

1 Oktober 2025

Comments 1

  1. Ping-balik: Bupati Erwin Burase: Jika Distribusi Gas LPG Gratis Tidak Sesuai Data, Laporkan! - Songulara

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recommended Stories

Pemuda Parigi Moutong Akan Dikirim Belajar di IPB

15 November 2017

Bupati Kunjungi Sejumlah Desa yang Dilanda Banjir di Parigi

14 Juli 2020

PKH Parigi Akan Terima Non Tunai

19 Mei 2017

Popular Stories

  • Ganti Nama Penerima, Penyaluran Beras Bantuan Pangan oleh Dinsos di Keluhkan

    Ganti Nama Penerima, Penyaluran Beras Bantuan Pangan oleh Dinsos di Keluhkan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Komitmen 100 Hari Kerja Erwin Burase di Rapat Kerja Perdana

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Masa Jeda Hukuman Nizar Rahmatu Kembali Disoal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pasca DPD Gerindra, Giliran PERISAAI NSL Dukung Erwin-Sahid

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ketemu Bupati, Kepala OPD Cukup di Kantor Saja

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
FOLLOW US

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In