PARIGI MOUTONG – Kotak suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 tiba di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Parigi Moutong, secara bertahap. Saat ini, KPU sudah menerima sebanyak 5.825 kotak.
Sejak Senin (26/11) sekira pukul 20.55 Wita, KPU Parigi Moutong menerima sebanyak 3.515 boks hingga hari ini, Selasa (27/11) pukul 07.20 Wita, diterima berjumlah 2.310 boks. Sehingga keseluruhan berjumlah 5.825 boks telah masuk di gudang KPU Parigi Moutong.
“Masih kekurangan 1.098 dari total 6.923 yang akan diterima,” ujar Ketua KPU Parigi Moutong, Ikbal Bungadjim kepada Songulara.
Ikbal mengatakan, pihaknya sudah menerima logistik Pemilu berupa kotak suara secara bertahap. Ribuan kotak suara tersebut nantinya akan di distribusikan ke 1.337 TPS di 23 kecamatan serta 283 desa/ kelurahan yang ada di Parigi Moutong.
Setiap TPS terdiri dari lima kotak suara masing-masing untuk pemilihan anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten serta pemilihan Presiden dan Wakil Presiden pada 17 April 2019 mendatang.
Ikbal menyatakan, secara keseluruhan tahapan Pemilu serentak 2019 berjalan sesuai target. Sejauh ini KPU Parigi Moutong tak ada kendala teknis ataupun adminitrasi yang bisa menghambat tahapan.
“Penyelenggara sudah kami selesaikan, termasuk PPK dari tiga menjadi lima sudah selesai, tinggal menunggu di SK kan,” katanya.
Dalam waktu dekat ini, logistik lainnya akan menyusul seperti surat suara, sedangkan untuk kebutuhan di TPS sementara on proses oleh KPU kabupaten. Secara keseluruhan katanya, logistik sudah mulai berdatangan
“Kita juga akan melakukan uji coba pemasangan kotak yang terbuat dari bahan karton ini, karena dari situ akan diketahui berapa menit pemasangan dikali berapa yang memasangnya sehingga ada jarak waktu dianggap selesai”.