PARIGI MOUTONG – Partisipasi pemilih saat Pemilihan Bupati (Pilbup) tahun 2018 di Parigi Moutong, menyentuh angka 223.929 pemilih atau 74 persen, dari total 303.316 jumlah pemilih.
Berdasar rincian KPUD Parigi Moutong, pemilih di 16 kecamatan capai diatas 74 persen lebih. Bahkan di kecamatan seperti Parigi Barat, Siniu, Kasimbar, Tomini dan Balinggi, pemilihnya mencapai 79 persen.
“Alhamdulilah, untuk Pilbup ini partisipasi masyarakat Parigi Moutong jauh lebih baik dari Pilgub beberapa tahun lalu,” ujar Ketua KPUD Parigi Moutong Moutong, Amelia Idris kepada sejumlah wartawan, kemarin.
Partisipasi pemilih katanya meningkat kurang lebih 5 persen dari pelaksanaan pilkada sebelumnya (Pilgub Sulteng), dimana partisipasi pemilih hanya berkisar 69 persen pemilih.
Keseksusan peningakatan partisipasi tersebut kata Amelia, tidak lepas dari kerja sama dengan pihak-pihak terkait, termasuk didalamnya media yang tak henti-hentinya mensosialisasikan program dan jadwal pelaksanaan Pilbup di Parigi Moutong. AKSA
Comments 0