PARIGI – Tim Unit Pelaksana Tehnis Dinas – Air Minum Sistem Penyediaan Air Minum (UPTD-AM SPAM) Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (DPUPRP) Parigi Moutong, tengah melakukan perbaikan sejumlah jaringan pipa di sekitar kota Parigi, yang dimulakan pada Sabtu (19/10).
Perbaikan jaringan yang dimulakan dari jaringan pipa saluran air yang berlokasi di jalan Trans Sulawesi depan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anuntaloko Parigi ini, menyusul di waktu yang sama akan dilakukan pemasangan box culvert , dimana lokasi tersebut juga terdapat jaringan pipa distribusi air.
“Selain melakukan perbaikan, dilokasi tersebut juga sengaja dilakukan tindakan pengamanan pipa jaringan, sehingga kedepan bisa mengantisipasi kerusakan akibat pelaksanaan proyek jalan disekitar pipa jaringan,” kata Sekretaris DPUPR Parigi Moutong, Rivai ST M.Si.
Selain dilokasi tersebut, pihaknya juga akan menyisir sejumlah jaringan pipa yang mengalami kerusakan baik berdasarkan hasil pantauan petugas lapangan, maupun informasi yang dihimpun dari sejumlah pelanggan SPAM.
Perbaikan yang dilakukan ini kata Rivai, tentunya akan sedikit berdampak pada proses pelayanan air minum bagi konsumen SPAM Parigi yang sedikit terganggu. Namun dia memastikan usai perbaikan tersbut, pelayanan air bersih untuk konsumsi tersbut akan berjalan normal seperti sedia kala.
“Makanya kami juga ingin memohon maaf kepada seluruh pelanggan karena proses layanannya sedikit terganggu. Mudah-mudahan ini bisa berjalan secepat mungkin, sehingga layanan air bersih juga bisa kembali normal,” tuturnya.