Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
  • Login
  • DAERAH
  • NASIONAL
  • PERISTIWA
  • PENDIDIKAN
  • EKONOMI
  • SPORT
  • LAINNYA
    • Kesehatan
    • Unik
    • Pariwisata
Songulara.com - Cerdas Mendidik
No Result
View All Result
Home Daerah

Jika HPS 2020 di Parigi Moutong, Sekjen FAO Dijadwalkan Hadir

Redaksi Songulara by Redaksi Songulara
30 September 2019
A A

PARIGI MOUTONG – Jika tak ada aral melintang, Sekretaris Jenderal Food and Agricultural Organisation (FAO), Wu Dongyu, diharapkan akan hadir apabila Kabupaten Parigi Moutong, telah ditetapkan sebagai tuan rumah Hari Pangan Sedunia (HPS) tahun 2020. Sebagaimana diketahui, FAO adalah organisasi cabang dari PBB yang mengurusi masalah pangan dan pertanian dunia yang berkantor pusat di Kota Roma Italia.

Perihal upaya menghadirkan Sekjen FAO di Parigi Moutong, disampaikan oleh Asisten II Bidang Pembangunan, Agus S Hadi, pada Rapat Koordinasi Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong tentang Persiapan HPS 2020 dengan Institut Pertanian Bogor (IPB), di rujab bupati, Senin (30/9).

“Sebagaimana hasil koordinasi kami dengan Kementerian Pertanian RI, Sekjen FAO dijadwalkan akan hadir,” ungkap Agus S Hadi.

Baca Juga

Perkuat Pengembangan SPR, DISPKH Parigi Moutong-IPB Jalin Kerja Sama

Gubernur Canangkan Panen Raya Se Kabupaten Parigi Moutong

Soal HPS, Samsurizal Berkoordinasi dengan Dirjen Holtikultura di Kendari

Olehnya, Mantan Direktur RSUD Anuntaloko Parigi itu berharap agar semua stakeholder yang terlibat dalam persiapan HPS 2020, agar bersungguh-sungguh dan menseriusi tugas dan fungsi masing-masing.

“Waktu yang tersisa semakin sedikit, kita berupaya sebisa mungkin agar Parigi Moutong secapatnya ditetapkan sebagai tuan rumah HPS 2020,” harap Agus S Hadi.

Rapat Koordinasi Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong tentang Persiapan HPS 2020 dengan Institut Pertanian Bogor (IPB), di rujab bupati, Senin (30/9). Foto : Humas Pemkab

Selain menjadi tuan rumah HPS 2020 oleh Kementerian Kelautan RI, Parigi Moutong juga akan ditunjuk sebagai tuan rumah Hari Gemar Makan Ikan Nasional (GEMARIKAN).

“Pada hari yang sama akan ada dua event berbeda, satu bertaraf internasional dan yang satunya lagi bertaraf nasional,” tandas Agus S Hadi, pada rakor yang turut dihadiri oleh Bupati Samsurizal Tombolotutu, Wabup Badrun Nggai dan Sekda Ardi Kadir, serta sejumlah pejabat tinggi pratama dan administrator di jajaran Pemkab Parigi Moutong itu.

IPB Turut Dilibatkan

Upaya keseriusan Kabupaten Parigi Moutong untuk menjadi tuan rumah HPS dan GEMARIKAN 2020, dibuktikan pelibatan IPB, dalam memberikan saran dan masukan kepada penitia nantinya. Dalam hal ini IPB mengirimkan empat orang ahli, masing-masing DR Mujio Api (ahli tata ruang), DR Siti Nurisyah MSLA (ahli lanskap), DR Dwi Guntoro SP M.Si (ahli agronomi) dan Iwan Prihartono S.Pt M.Si (ahli peternakan).

Iwan Prihartono, salah seorang dosen pertanian IPB mengatakan, pihaknya diwacanakan untuk menyusun site plan, persiapan dan pelaksanaan HPS dan GEMARIKAN 2020 nanti.

“Misalnya, Pak Presiden akan melaksanakan panen raya pada hari pembukaan HPS, IPB akan terlibat soal varietan padi yang akan ditanam, serta memberi saran jadwal tanam. Agar padi yang akan ditanam sudah siap panen saat pembukaan HPS,” tutupnya.

Tags: Gemar Makan Ikan Nasional (GEMARIKAN)Hari Pangan Sedunia (HPS)Institut Pertanian Bogor (IPB)
ShareTweet
Previous Post

170 Orang Akan Masuk Islam di Sidoan

Next Post

DPMPD Parigi Moutong akan Bentuk Sekber Tim Paralegal Desa

Artikel Lainnya

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

13 November 2025
Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

12 November 2025
Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

12 November 2025
Rest Area Ogomolos Diresmikan, Wujud Pembangunan Terintegrasi Pemkab Parigi Moutong

Rest Area Ogomolos Diresmikan, Wujud Pembangunan Terintegrasi Pemkab Parigi Moutong

12 November 2025
UU HKPD Dongkrak Pendapatan Daerah, Parigi Moutong Terima 66 Persen Pajak Kendaraan

UU HKPD Dongkrak Pendapatan Daerah, Parigi Moutong Terima 66 Persen Pajak Kendaraan

12 November 2025
Polres Parigi Moutong Lakukan Pengecekan Kualitas Bantuan Pangan di Gudang Bulog Olaya

Polres Parigi Moutong Lakukan Pengecekan Kualitas Bantuan Pangan di Gudang Bulog Olaya

11 November 2025

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkini

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

Bupati Erwin Burase: Tambang Ilegal Ancaman Nyata bagi Ketahanan Pangan

13 November 2025
Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

Kapolres Hendrawan Ajak Anggota Tingkatkan Mutu Pelayanan untuk Kepuasan Masyarakat

12 November 2025
Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

12 November 2025

Terpopuler

  • Rest Area Ogomolos Diresmikan, Wujud Pembangunan Terintegrasi Pemkab Parigi Moutong

    Rest Area Ogomolos Diresmikan, Wujud Pembangunan Terintegrasi Pemkab Parigi Moutong

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bapenda Parigi Moutong Targetkan Penerapan Pajak Air Tanah 2026

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemkab Parigi Moutong Tegaskan Komitmen Berantas Illegal Fishing

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bupati Parigi Moutong Salurkan Bantuan Pangan Nasional untuk 42 Ribu Keluarga

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kejari Parigi Moutong Tetapkan Kades Auma Tersangka Korupsi Dana Desa

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
FOLLOW US

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Redaksi
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2023-2025 Songulara.com - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In