PARIGI MOUTONG – Penjabat (Pj) Bupati Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah, Ricard Arnaldo Djanggola meminta para Camat menciptakan Keamanan, dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) dengan iklim harmonis, jelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
“Ada beberapa hal yang diamanatkan kepada saya oleh pimpinan, di antaranya mengawal pesta demokrasi, baik Pilpres, Pilkada dan pemilihan legislatif pada 2024,” kata Pj Bupati Richard Arnaldo, saat melakukan kunjungan kerja di wilayah utara Kabupaten Parimo, Rabu, 18 Oktober 2023.
Selain menciptakan iklim harmonis, kata dia, para Camat juga harus menciptakan Pemiu yang bermartabat, terhindar dari konflik bernuansa demokrasi, serta sesuai dengan kearifan lokal dan nilai-nilai luhur berbangsa dan bernegara.
Pada kesempatan itu, ia juga menyampaikan berkeinginan agar seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) OPD dan Camat dapat mendukung secara penuh tugasnya sebagai Pj Bupati.
Khususnya, dalam melaksanakan tata kelola pemerintahan di Kabupaten Parimo, dengan memberikan informasi dan masukan atas berbagai hal yang menjadi permasalahan di wilayahnya masing-masing.
“Mulai dari tingkat desa hingga kecamatan. Sehingga diperoleh data valid untuk dituangkan dalam Rencana Kerja Strategis Tahunan (Renstra),” tukasnya.
Harapannya, seluruh kebijakan yang nantinya dapat diambil sesuai dengan perencanaan dan bersumber dari Telaahan Staf dari seluruh jajaran perangkat daerah.
Pj Bupati pun mengingatkan kewajiban dasar Pemerintah Daerah (Pemda) saat ini, yang bersifat prioritas, yakni penurunan prevalensi Stunting, pengentasan kemiskinan ekstrim, dan penguatan sektor pendidikan dan kesehatan.
“Hal ini, agar menjadi perhatian khusus bagi seluruh stakhholder, untuk bersama-sama berkomitmen di satu tahun ke depan menjadi keberhasilan yang akan diraih,” pungkasnya.
Diketahui, kunjungan kerja Pj Bupati ini, merupakan giat perdana yang dilaksanakannya pasca pelantikannya pada 12 Oktober 2023. *TheOpini