PARIGI MOUTONG – Bupati Parigi Moutong, Samsurizal Tombolotutu, berharap Hari Ulang Tahun (HUT) Kecamatan Tomini, dijadikan sebagai momentum evaluasi oleh pemerintah kecamatan dan desa untuk terus berbuat dan mengarahkan kehidupan masyarakat menjadi lebih baik kedepannya.
“Harus ada perubahan yang signifikan terhadap kehidupan masyarakat. Saya berharap kepada camat serta perangkatnya agar jangan mempersulit masyarakat dalam pelayanan,” tegas Bupati saat menghadiri upacara HUT ke-10 tahun Kecamatan Tomini, yang dipusatkan di halaman kantor camat, Kamis (18/1).
Selain itu, kehidupan masyarakat termasuk di Kecamatan Tomini ini katanya, harus lebih baik lagi dari sekarang. Sebab rentan kendalinya sudah dekat dan juga sudah ada Dana Desa (DD) pada masing-masing desa.
Terkait DD, sesuai instruksi Presiden kata Samsurizal, harus dikelola secara terencana dan terus terkoordinasi baik dengan sejumlah instansi terkait.
Selain itu, pengerjaannya diutamakan secara swakelola, dengan harapan terjadi pemberdayaan masyarakat dan tidak mempihak ketigakan kegiatan yang dilaksanakan.
“Dikerjakan oleh desa dengan cara atau metoda padat karya, artinya itu harus dikerjakan menngunakan tenaga masyarakat setempat dan diberikan upah melalui DD,” pesannya.
Bupati juga meminta aparat keamanan dari kepolisian, koramil dan camat untuk mengawasi pengelolaan dan pekerjaan yang dibiayai DD ini. Apabila menemukan ada desa yang tidak mengindahkan instruksi presiden itu, agar pekerjaannya dihentikan dan berpotensi untuk diproses ke jalur hukum. KLID