TINOMBO – Persatuan Sepakbola (PS) Palu Selection terpaksa harus takluk ditangan PS Persidago dengan skor 0-1, pada laga persahabatan yang digelar dalam rangka memeriahkan Hari Sumpah Pemuda, dilapangan Lombok Kecamatan Tinombo, Selasa (26/10).
Keunggulan PS Daerah Gorontalo (Persidago) tercipta pada menit 20 babak pertama melalui sundulan pemain berpunggung 12.
Berdasarkan amatan saat babak pertama dimulakan, Persidago terus membangun serangan ke benteng pertahanan Palu Selection. Jual beli serangan terjadi antara kedua tim, namun hingga wasit meniup peluit berakhirnya babak pertama, skor 0-1 masih belum berubah.
Pada babak kedua, baik Persidago maupun Palu Selection mengubah strategi bertahan, hingga peluit 45 menit kedua usai, skor sama tidak berubah.
Pertandingan persahabatan kali ini disaksikan langsung Bupati Gorontalo, Melson Pomalingo bersama Bupati Parigi Moutong, Samsurizal Tombolotutu.
Eksebisi dalam rangka Sumpah Pemuda ini akan kembali dilanjutkan dengan pertandingan antara PS Persidago melawan PS Parigi (Persipar), Rabu (27/10) besok. FAIZ
Comments 0