PARIGI MOUTONG-Kecelakaan tunggal menimpa mobil truk fuso di jalan Trans Sulawesi jalur kebun kopi kilometer 7 Desa Toboli Barat, Kecamatan Parigi Utara, Jumat (30/3). Sekira pukul 16:30. Mobil tonase berat ini terjun bebas di jurang sedalam 70 meter.
Kapolres Parigi Moutong, AKBP Sirajuddin Ramly mengatakan, truk naas dengan nomor polisi DD 8745 KS dengan muatan alat berat yang dikemudikan Punding (26), saat itu bergerak dari dari arah Kota Palu menuju Parigi Moutong, mengalami masalah pada rem.
Mengetahui remnya bermasalah kata Kapolres, Punding lalu menghentikan mobilnya dengan dibantu karnetnya, Sugiarto (26), yang segera turun menganjal ban belakang mobil dengan balok.
“Karena posisi jalan penurunan, mobil lalu melompati ganjalan dan bergerak kedepan sejauh 1 kilometer. Pengemudinya tidak dapat menghentikan truk dan langsung nyasar ke dasar jurang kurang lebih 70 meter,” katanya.
Beruntung, peristiwa ini tidak ada korban jiwa, namun kerugian materil diperkirakan kurang lebih Rp 100 juta tak terhindarkan.
Saat mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), pihaknya langsung mendata sejumlah saksi, serta mengamankan barang bukti STNK mobil truk. Namun mobil beserta muatannya belum bisa dievakuasi. AKSA