PARIGI MOUTONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Parigi Moutong, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilu, Selasa, 20 Februari 2024.
“Ini sebagai tindak lanjut dari surat edaran KPU RI bagi daerah yang akan melaksanakan pemungutan suara ulang,” kata Ketua KPU Parigi Moutong, Ariaya Borahima, di Parigi, Selasa.
Menurutnya, pelaksanaan Rakor juga dilakukan sebagai upaya memperkuat dukungan dari seluruh stakeholder sesuai dengan tugas dan fungsinya.
Ia menyebut, kesiapan tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang melaksanakan pemungutan suara ulang serta situasi keamanan menjadi pembahasan utama, dalam Rakor tersebut.
“Semua TPS telah siap, tinggal menunggu pendistribusian kelengkapan Pemilu yang harus tiba tepat H-1 sebelum pemungutan suara ulang,” katanya.
Ariaya mengatakan, ketersediaan surat suara untuk pelaksanaan pemungutan suara ulang saat ini, belum mencukupi.
Namun, Sekretariat KPU Parigi Moutong akan melakukan penjemputan penambahan surat suara, pada Kamis, 22 Februari 2024.
Kemudian, pengaman pelaksanaan pemungutan suara ulang, mulai dari penjemputan hingga pendistribusian logistik, akan mendapatkan pengawal Kepolisian.
“Seluruh kelengkapan kertas suara dan formulir yang digunakan dalam TPS, memiliki cap penanda Pemungutan Suara Ulang (PSU),” pungkasnya. *theopini