PARIGI – Pengurus Daerah (PD) Ikatan Alumni Alkhairaat (IKAAL) Kabupaten Parigi Moutong memotori kegiatan distribusi Alumni Alkhairaat di daerah itu untuk mengajar di Taman Pengajian Alquran (TPA) pada sejumlah Desa di eks Kecamatan Parigi. Kegiatan itu dilakukan setelah sukses melaksanakan kegiatan donasi kepada siswa kurang mampu.
“Sekarang kami (IKAAL) sedang melaksanakan program distribusi alumni-alumni Alkhairaat Parigi untuk menjadi pengajar di Taman Pengajian Alquran (TPA),” ujar Koordinator aksi, Mohammad Kasim kepada wartawan, Selasa (15/8).
Kasim mengatakan, langkah awal distribusi akan diprioritaskan di eks Kecamatan Parigi khususnya desa yang TPA-nya tidak aktif.
“Kemarin kami sudah mulai di Desa Mertasari. Satu orang Alumni sudah ditempatkan untuk mengajar, ” tekannya.
Menurutnya, lahirnya ide mendistribusi para alumni tersebut, setelah melihat banyaknya TPA di desa-desa tidak beroperasi, disebabkan kurangnya guru atau pendidik.
“Setelah kami pantau ternyata salah satu kendala tidak beroperasinya TPA di desa-desa karena tidak adanya pengajar,” ungkapnya.
Selain itu, apa yang dilakukan itu kata dia, merupakan bentuk pengabdian IKAAL Parigi Moutong dalam mencerdaskan anak bangsa, khususnya dibidang pendidikan agama.
“Mengabdi untuk Alkhairaat dan untuk Parigi Moutong itu komitmen kami, ” katanya.
Ia berharap, dengan adanya distribusi pengajar dari Alumni Alkhairaat tidak ada lagi TPA yang tidak beroperasi atau melakukan proses belajar mengajar.
“Semoga saja dengan adanya guru ini semangat orang tua dan Pemerintah Desa semakin bergelora dalam mengaktifkan TPA,” harapnya. AKSA