PALU – Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), H Rusdy Mastura mendorong pemanfaatan Hutan Kota Palu sebagai pusat olahraga, serta memberikan nama lokasi itu, Andi Raga Petalolo.
“Saya minta tempat ini diberi nama (Hutan Kota) Andi Raga Petalolo, karena beliaulah yang pertama mensponsori olahraga tumbuh di Provinsi Sulawesi Tengah,” kata Gubernur Rusdy Mastura, saat menghadiri Fun Walk dan Coffee Morning, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), di Hutan Kota Palu, Jum’at, 12 Januari 2024.
Olehnya, ia meminta lokasi Hutan Kota Palu diperbaiki, agar dihadirkan tempat pertandingan, konser musik serta acara anak-anak muda.
Hal ini, diharapkan dapat mendukungan Sulawesi Tengah yang menargetkan perolehan 10 mendali emas Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XXI Aceh, Sumatra Utara (Sumut) pada tahun ini.
“Kita harus berani bermimpi besar ke depan, Sulawesi Tengah mampu menjadi negeri yang maju dan makmur,” tukasnya.
Gubernur Rusdy Mastura juga mengatakan, akan membangun gedung-gedung Olahraga pada 2025, salah satunya Stadion.
“Hutan Kota ini, sama seperti Senayan Jakarta nantinya,” imbuhnya.
Pada kesempatan itu, ia pun menyampaikan, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sulawesi Tengah yang sebelumnya hanya Rp900 miliar, kini meningkat menjadi Rp2 triliun.
Selain itu, investasi Provinsi Sulawesi Tengah masuk di posisi besar se Indonesia, dan SAKIP berada di lima besar dengan nilai BB.
“Mudah-mudahan di 2025, PAD kita meningkat menjadi Rp3 triliun,” pungkasnya.*
Comments 0