PARIGI MOUTONG – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbang Pol) Provinsi Sulawesi Tengah bekerjasama dengan Badan Kesbang Pol Kabupaten Parigi Moutong menggelar Sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bagi Masyarakat Sulawesi Tengah di Kabupaten Parigi Moutong. Sosialisasi ini dibuka Gubernur Sulawesi Tengah yang diwakili Asisten Administrasi Umum Setda Parigi Moutong, Veys RD. Karandja, Kamis (3/8) di Hotel Grand Mitra Parigi.
Gubernur Sulawesi Tengah dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Veys Karandja mengatakan, sosialisasi itu sangat penting untuk menumbuhkembangkan kesadaran berpolitik maupun menciptakan etika budaya politik yang santun bagi para pelaku politik.
Lebih lanjut Gubernur berharap kepada masyarakat Sulawesi Tengah dan khususnya masyarakat Kabupaten Parigi Moutong agar lebih mengerti dan memahami tentang aturan main dalam berpolitik yang akan disampaikan oleh narasumber yang berkompeten agar didiskusikan untuk tetap konsisten mempedomani segala bentuk aturan normatif yang berlaku.
“Kepada semua elemen masyarakat yang ada dikabupaten Parigi Moutong agar dapat terus menjaga stabilitas daerah dalam menyambut dan mensukseskan pelaksanaan pesta demokrasi mendatang.
Sosialisasi Pilkada tersebut berlangsung selama sehari yang pesertanya berasal dari Pengurus Partai Politik (Parpol), tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh perempuan serta staf Badan Kesbong Pol Kabupaten Parigi Moutong. Narasumber yang dihadirkan dari Akademisi Universitas Tadulako Dr. Muzakir Tawil, M.Si dan Dr. Timuddin Dg. Mangera Bauwo. FAIZ