PARIGI MOUTONG – Bupati Parigi Moutong, H Samsurizal Tombolotutu pada rapat evaluasi PORPROV yang dilaksanakan di aula SMAN 1 Ampibabo, Rabu (6/2/19), meminta mantapkan kerja panitia lokal. Menurutnya panitia lokal menjadi ujung tombak suksesnya pegelaran Event akbar PORPROV VIII yang akan diigelar dari tanggal 23 – 30 April 2019.
Rapat evaluasi PORPROV dimulai dengan penyampaian laporan kegiatan dari masing-masing pengurus Cabang Olahraga (Cabor) yang akan di perlombakan.
Menanggapai seluruh keluhan atau kendala dari masing-masing pengurus cabor, Bupati langsung memerintahkan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk berkoordinasi dengan pengurus Cabor. Bupati juga meminta, tiga hari sebelum kedatangan tamu Kontingen PORPROV, semua kesiapan fasilitas sarana dan prasarana olahraga ditinjau terlebih dahulu.
“Saya minta LO yang sudah ditugaskan, menjemput semua Kontingen PORPROV disetiap perbatasan, misalnya bagian Selatan Desa Meleali bagi Kontingen Banggai, Morowali, Morowali Utara, Tojo Una Una, Banggai Kepulauan dan Banggai Laut. Sedangkan arah perbatasan Toboli untuk Kontingen Kota Palu, Sigi Donggala, dan arah Kota raya dan Kasimbar untuk jaga jaga siapa tau lewat jalur tersebut yaitu Kontingen Kabupaten Toli Toli dan Kabupaten Buol,” pungkasnya.
Dalam rapat tersebut, Bupati juga menunjuk beberapa kepala Kepala OPD menjadi penanggung jawab dalam penjemputan tamu kontingen.
Pembukaan PORPROV VIII 2019 akan diawali dengan Gala Diner bertempat di Cafe Rana N Resto milik Rajab Pokay.
Hadir dalam rapat tersebut, Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Parigi Mouting, Ketua dan Sekretaris KONI Kabupaten Parigi Moutong, seluruh Kepala OPD Kabupaten Parigi Moutong, Panita PORPROV lokal Parigi Moutong, Para pengurus Cabor, Para Camat, Para LO tokoh agama dan tokoh masyarakat Kecamatan Ampibabo.